Taman
Wisata Wendit terletak di Desa Mangliawan, Kecamatan Pakis, Kabupaten
Malang sekitar 8 km dari pusat Kota Malang. Lokasinya terletak di tepi
kanan jalan utama arah ke Gunung Bromo melalui Tumpang (lewat)
Poncokusumo. Wendit memiliki sumber air yang sangat jernih dan masih
alami. Sumber airnya juga menjadi salah satu sumber air bagi PDAM Kota
Malang. Lokasi wisata alam yang dipadu dengan wisata buatan dan
menempati lahan seluas 9 hektar ini memiliki beberapa fungsi diantaranya
untuk wisata olahraga air, sejarah, pendidikan dan konservasi hutan
kota.
Tempat
wisata ini dapat dijangkau dengan kendaraan pribadi maupun angkutan
umum. Jika menggunakan kendaraan umum, dari Terminal Arjosari Malang
bisa naik angkutan jalur AT (Arjosari-Tumpang) warna putih kombinasi
hijau. Bagi anda yang membawa kendaraan rpibadi ada fasilitas parkir
untuk mobil dan sepeda motor yang luas di area wisata. Harga tiket masuk
ke area wisata Wendit adalah Rp10.000 (dewasa) dan Rp 5.000
(anak-anak). Untuk menikmati fasilitas-fasilitas yang ada di dalamnya
Anda kan dikenakan biaya lagi. Harganya bervariasi mulai dari Rp. 2000 –
Rp. 500.000 tergantung fasilitas dan wahananya.
Menurut
sejarah dan kepercayaan masyarakat sekitar, konon katanya Taman Wisata
Wendit ini dulunya merupakan lokasi peristirahatan raja kerajaan
Majapahit yaitu Hayam Wuruk. Daya tarik yang khas obyek wisata ini
adalah adanya puluhan kera yang bebas berkeliaran di hutan kecil dan
menghuni di pepohonannya. Kera-kera di sini berjenis kera ekor panjang
(macaca fascicularis). Kera-kera ini kadang-kadang turun dari pohon
untuk untuk mencari makanan dari para pengunjung yang lewat. Apabila
anda ingin memberi mereka makanan, anda dapat membeli kacang yang
menjadi makanan favorit para kera di kios pedagang seharga dua ribu
rupiah saja. Tetapi tetap hati-hati dan waspada ya apabila memberi makan
kepada kera. Bagi anda yang membawa anak-anak juga dihimbau agar selalu
menjaga dan mengawasi anak anda, karena kera-kera ini merupakan hewan
liar kendati ramah kepada para pengunjung.
Di
Wendit, Anda juga bisa menikmati indahnya telaga air dengan perahu
kayu. Di sekitar telaga terdapat restoran dan beberapa pondok wisata.
Bangku-bangku santai berjejer di tepi pemandian. Di sini, wisatawan juga
bisa melihat beberapa peninggalan sejarah berupa arca kuno tersebar di
sekeliling Pemandian Wendit. Kalau ingin berkeliling mengitari kawasan
hutan di Wendit, pengunjung bisa menyewa kuda dengan pemandu yang
memakai seragam ala punggawa kerajaan tempo dulu. Panoramanya yang asri
dengan banyak pepohonan besar yang rindang, taman-taman yang hijau, dan
telaga air yang jernih didukung dengan hawa yang sejuk, membuat siapa
saja pasti betah berlama-lama disini. Taman wisata ini cocok bagi anda
yang membutuhkan suasan tenang nan damai, ingin bersantai melepas penat,
atau juga mencari inspirasi.
0 comments:
Post a Comment
Mari kita budayakan berkomentar yang baik dan santun ya sobat.